Curriculum Vitae (CV) atau Daftar Riwayat Hidup merupakan salah satu elemen yang cukup penting dalam mendapatkan pekerjaan, CV adalah seleksi yang paling awal dalam mendapatkan pekerjaan (baik tetap maupun magang). CV yang standout akan memperbesar peluangmu untuk melaju ketahap seleksi selanjutnya. Berikut adalah beberapa tips untuk menulis CV yang baik dan benar.
1. Jangan buat terlalu panjang
CV berlembar-lembar akan membuat perusahaan malas untuk membacanya. Ingat, perusahaan tidak hanya membaca CV-mu, ada puluhan hingga ratusan applicant lain yang CV-nya harus dibaca. Idealnya, CV yang baik adalah 2 halaman. Penting untuk menyertakan hal-hal penting yang berhubungan dengan jenis perusahaan dan pekerjaan yang kamu pilih. Sometimes less is more right ? keep it on ideal composition.
2. Jangan sepelekan hal-hal kecil.
Kesalah minor seperi tulisan, penempatan huruf, tanda baca, spasi, dan lain-lain akan menjadi bencana tersendiri bagimu. Hal ini menunjukkan bahwa kamu tidak serius dalam melamar pekerjaan ini, jika dari hal yang kecil saja kamu tidak cermat apalagi untuk hal yang lebih besar dan penting. Jadi periksa dengan cermat CV-mu.
3. Pertegas informasi penting
Selain untuk meminimalisir panjangnya CV-mu, tekankan CV-mu pada hal-hal yang sekiranya membuatmu bernilai lebih untuk perusahaan. Informasi-informasi penting itu seperti pengalaman kerja, achievements, kemudian pengalaman organisasi, ingat cukup masukkan hal-hal yang relevan saja.
5. Jujur
Jangan masukkan informasi bohongan kedalam CV-mu. Bukan berarti jika pengalaman kerja, organisasi ataupun achievement mu sedikit lantas membuatmu ragu kemudian menambah-nambahkan hal yang tidak pernah terjadi ke dalam CV-mu. Ingat, CV merupakan tahap awal, masih ada tahap interview, sehingga besar peluang kebohongan terdeteksi oleh perusahaan.
6. Buatlah CV yang menarik
Ada banyak CV yang masuk kedalam sebuah perusahaan, rata-rata bentuk CV yang dikirimkan sama, bentuknya dokumen putih dengan tulisan hitam (baik printed di HVS maupun berupa .Doc) CV seperti itu akan terlihat kurang menarik. Coba percantik CV-mu dengan garis maupun kotak, sedikit ornamen dan warna tentu cukup akan membuat CV-mu standout diantara yang lain. Juga, usahakan CV-mu memiliki font, size dan spacing yang proposional, idealnya adalah Times New Roman, 12, spasi 1,5, dan jangan lupa untuk save as CV-mu dalam bentuk .PDF ataupun .JPEG untuk mebuatnya terlihat lebih rapi.
7. Carilah refrensi CV
Langkah mudah untuk membuat CV yang baik adalah membaca CV-CV orang lain. Dengan bantuan internet maka mendapatkan contoh CV yang baik bukanlah hal yang sulit. Luangkan sedikit waktumu untuk mencari refrensi-refrensi terbaik untuk diaplikasikan kedalam CV-mu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar